Profil Desa Muang

Desa Muang merupakan salah satu desa di Kecamatan Jaro , Kabupaten Tabalong. Menjadi salah satu wilayah administrasi di Kabupaten Tabalong, Desa Muang terletak di daerah dataran Tinggi dengan ketinggian permukaan laut + 60. Desa ini terletak pada posisi antara 20 13’ 44,366” Lintang Selatan dan 1150 20’ 16,024” Bujur Timur. Wilayah Desa Muang merupakan daratan dengan luas wilayah mencapai 10 km2. Terdapat 6 Rukun Tetangga (RT) di Desa Muang dengan wilayah terbesar yaitu RT05 & RT 06 dengan luas wilayah mencapai 7 km2 atau 45,83 persen dari total luas wilayah Desa Muang, sedangkan wilayah terkecil merupakan RT 02 dengan luas wilayah mencapai 0,512 km2 atau sebesar 25,41 persen persen dari total luas wilayah Desa Muang.

Wilayah Desa Muang merupakan bagian dari Kabupaten Tabalong, Provinsi Kalimantan Selatan. Batas administratif Desa Muang adalah sebagai berikut:

o   Sebelah Utara        : Desa Nalui Kecamatan Jaro Muang

o   Sebelah Selatan    : Desa Namun,Desa Teratau Kecamatan Jaro Muang

o   Sebelah Timur       : Desa  Kecamatan Teratau

o   Sebelah Barat        : Desa Namun Kecamatan Jaro Muang

Kondisi geografis permukaan tanah adalah dataran tinggi yang berada pada ketinggian +60 meter di atas permukaan laut dengan keadaan suhu sekitar 30-34 derajat celcius. Adapun jarak dan waktu tempuh Desa Muang antara lain:

1.    Jarak ke Kantor Kecamatan Jaro Muang sekitar 3 km dengan waktu tempuh naik kendaraan bermotor sekitar 5 menit.

2.    Jarak Ibu Kota Kabupaten sekitar 52 km dengan waktu tempuh naik kendaraan bermotor sekitar 60 menit.

3.    Jarak ke Ibu Kantor Provinsi 300 km dengan waktu tempuh naik kendaraan bermotor sekitar 6 jam.

Wilayah Desa Muang menurut penggunaannya sebagian besar merupakan wilayah pemukiman dan pekarangan. Detail penggunaan lahan dapat dilihat pada Tabel 1 dan Gambar 1.

2

Kunjungan Hari Ini

20

Kunjungan Bulan Ini

20

Kunjungan Tahun Ini

33

Kunjungan Total

Sosial Media

Belum ada sosial media...

Tautan Terkait

Belum ada banner link...

Desa Muang Rt 04 Kecamatan Jaro

Buka di Google Maps

© Version v.1.12 - Pemerintah Kabupaten Tabalong